Bahaya !! Sering Pakai Sepatu Hak Tinggi Memicu Risiko Kanker, Ledies Wajib Baca.
Setiap wanita pasti tahu bahwa memakai sepatu hak tinggi akan membuat penampilan terlihat makin cantik, anggun dan mengesankan. Bahkan, menggunakan sepatu hak tinggi akan membuat seseorang terlihat makin jenjang dan tinggi. Tak heran, jika saat ini banyak wanita memilih memakai sepatu hak tinggi ke manapun dan kapan pun ia berada. Memang, mengenakan sepatu hak tinggi akan membuat penampilan menjadi lebih maksimal. Tapi, kita juga harus tahu bahwa menggunakan sepatu hak tinggi terlalu sering atau setiap hari justru sangat tidak baik buat kesehatan.
Dikutip dari laman asiantown.net, para peneliti mengungkapkan bahwa penggunaan sepatu hak tinggi terlalu sering akan memicu risiko kanker. Dulu, sebuah penelitian yang dilakukan di University of North Carolina, Amerika Serikat menyebutkan bahwa penggunaan sepatu hak tinggi akan menguatkan otot. Tapi, beberapa waktu terakhir penelitian yang lain menemukan bahwa penggunaan sepatu hak tinggi terlalu sering justru akan melemahkan otot.
Tak hanya melemahkan otot, penggunaan sepatu hak tinggi yang terlalu sering ternyata juga bakal menyebabkan ujung jari kaki berbentuk seperti palu, jari-jari kaki bengkok, kelelahan otot juga sendi yang sobek. Dr David Agus, seorang profesor pengobatan di University of Southern California mengungkapkan bahwa sepatu hak tinggi erat kaitannya dengan risiko kanker. Risiko ini terjadi akibat adanya iritasi, peradangan atau rasa sakit karena pemakaian sepatu hak tinggi yang tidak nyaman.
Dr Agus mengatakan, "Beberapa jenis peradangan dikaitkan dengan berbagai penyakit dalam tubuh. Termasuk penyakit jantung, pikun (alzheimer), autoimun hingga meningkatkan risiko kanker. Kanker akibat peradangan bisa terjadi karena adanya kerusakan atau kesalahan kode genetik dalam DNA. Ketika DNA mengalami kerusakan, terhenti atau tidak bekerja dengan baik, hal itu rentan membuat seseorang berisiko kanker atau penyakit mematikan lainnya."
Sementara itu, sepatu hak tinggi yang memiliki tinggi lebih dari 7 cm akan membuat tubuh secara tidak langsung miring ke depan. Dengan begitu, siapapun pasti akan memaksa tubuh untuk menjadi lebih tegak dan membuat panggul tidak sejajar. Ini juga akan menekan tulang belakang dan nantinya akan berpengaruh buruk bagi kesehatan.
Jika ingin tetap tampil anggun, cantik dan mempesona dengan sepatu tinggi, disarankan agar kita mengenakan wedges. Meski begitu, wedges juga tidak menutup kemungkinan membuat kaki mengalami peradangan lho ya. Agar kita bisa mencegah risiko kanker, alangkah baiknya jika kita tidak terlalu sering memakai sepatu hak tinggi apalagi dalam jangka waktu yang lama. Peneliti menyarankan agar kita mengenakan sepatu hak tinggi seperlunya saja. Semoga informasi ini bermanfaat dan kita pun semakin bijak dalam memakai sepatu hak tinggi.
Sumber : merdeka.com
0 Response to "Bahaya !! Sering Pakai Sepatu Hak Tinggi Memicu Risiko Kanker, Ledies Wajib Baca."
Posting Komentar